BABY

Pentingnya Bermain


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Moms, mulai sekarang jangan suka kesal ya kalau Si Kecil mengajak Anda bermain. Bagi balita, bermain sangat penting bagi pertumbuhan sosial, emosional, fisik, dan kognitif mereka. Ini adalah cara Si Kecil belajar tentang tubuhnya dan dunia, dan ia akan menggunakan semua panca indra untuk melakukannya, terutama pada tahun pertama. Rasa penasaran Si Kecil akan mendorongnya untuk bereksplorasi.

Memasuki usia toddler, permainannya menjadi lebih imajinatif dan kompleks. Melalui bermain, ia akan latihan keterampilan kunci dan kualitas, seperti kemandirian, kreativitas, mengasah rasa ingin tahu, dan pemecahan masalah. Seperti dilansir Baby Center, masa ini penting baginya untuk mengeksplorasi perasaan dan nilai-nilai bagi perkembangan keterampilan sosialnya.

“Tahun-tahun awal adalah waktu yang paling penting. Sejak lahir, anak-anak memiliki dorongan alami untuk belajar dengan semua panca indranya, untuk belajar bergerak, melihat, mendengar, berbicara, berimajinasi dan berkreasi, serta bersosialisasi dengan orang lain,” jelas dr. Markus Danusantoso, Sp.A, pembicara pada media gathering ELC, pertengahan September lalu.

Sebagai orangtua, tentunya Moms juga harus memerhatikan mainan yang diberikan untuk Si Kecil. Pastikan mainan untuknya terbuat dari bahan bermutu dan tidak berbahaya, termasuk bahan-bahan yang digunakan untuk mainan tersebut. Selain harus sesuai dengan usia Si Kecil, mainan harus menarik, menyenangkan, memiliki nilai belajar, dan harganya sesuai.

ELC (Early Learning Center) sebagai satu-satunya gerai mainan anak yang merancang dan mengembangkan produknya dengan menggunakan merek sendiri, menyediakan mainan yang telah lolos dan melampaui uji keamanan di Inggris dan Eropa. Dan tahun ini, di usianya yang ke-40, ELC mengumumkan bahwa semua produknya telah tersertifikasi SNI (standar Nasional Indonesia). (DT/foto:Freedigitalphotos)