Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Rata-rata bayi mulai mengenal makanan padat saat usianya 6 bulan. Mereka pun mulai merasakan sensasi rasa yang berbeda di lidah mereka. Mulailah memperkenalkan berbagai rasa makanan, karena ini bisa menjadi salah satu cara agar bayi dapat bereksplorasi dengan baik. Lihat saja, semua yang ada dalam genggamannya akan dimasukkan ke dalam mulutnya!
Di rentang usia ini, Si Kecil sudah mulai mengenal tekstur. Jika cuaca sedang hangat, buka bajunya dan baringkan ia di atas sehelai selimut yang lembut. Gelitiki tubuhnya dengan sehelai bulu halus. Si Kecil juga akan senang jika Anda menjemurnya di teras rumah, karena ia bisa merasakan hangatnya sinar matahari dan sejuknya angin.
Pada usia 9 bulan, penglihatan bayi Anda akan berkembang. Ia pun suka mendengarkan musik. Coba mainkan berbagai jenis musik yang sesuai dengan suasana. Dengarkan ia musik klasik sebagai pengantar tidur di malam hari, dan putarkan lagu anak-anak berirama riang untuk meng-iringinya bermain di siang hari. (Aulia/doc.M&B)