FAMILY & LIFESTYLE

Rekomendasi 7 Nail Salon di Jakarta untuk Percantik Kuku Anda


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Setiap bagian tubuh tentu perlu mendapatkan perawatan yang optimal, tak terkecuali dengan kuku tangan dan kaki. Perawatan kuku tak hanya akan membuat kuku Anda jadi sehat, tetapi juga bisa mempercantik tampilan kuku Anda dengan nail art yang sesuai dengan karakter Moms.

Kuku yang terawat, sehat, dan cantik, tentunya akan membuat Anda makin percaya diri ketika beraktivitas maupun menghadiri sebuah acara istimewa. Nah, untuk membantu Moms mendapatkan kuku yang terawat dan cantik, Anda yang tinggal di wilayah Jakarta dan sekitarnya bisa mengunjungi nail salon rekomendasi M&B berikut ini.

1. Kimi Nail Salon

Jika Moms memerlukan me time yang berkualitas, Anda bisa melakukannya sambil mendapatkan perawatan kuku di Kimi Nail Salon. Di tempat ini, Moms bisa memperoleh berbagai treatment, seperti nail art, gel art, nail polish, nail extension acrylic, nail extension gel, dan masih banyak lagi. Interior di dalamnya yang mewah dan nyaman akan membuat Anda betah. Hasil yang didapat juga memuaskan. Nail salon ini berlokasi di Lippo Mall Kemang, Bintaro Jaya Xchange, dan AEON Mall BSD.

2. Sassi Beauty Nail & Spa

Berasal dari Korea selatan, Sassi Beauty Nail & Spa bisa jadi nail salon favorit Anda. Nail Foil menjadi salah satu treatment yang bisa Moms dapatkan dengan hasil yang menawan. Cocok untuk mempersiapkan kemeriahan hari raya atau acara spesial yang akan Anda datangi. Nail salon ini tersebar di beberapa negara, termasuk Indonesia yang memiliki 5 cabang, seperti di Plaza Indonesia dan Lotte Avenue.

3. Tokyo Nail Collection

Konsep nail art sangat populer di Jepang. Anda bisa mendapatkan nail art treatment ala Jepang di Tokyo Nail Collection. Berlokasi di Grand Indonesia, ada lebih dari 5.000 desain kuku cantik yang bisa Anda miliki, baik untuk kuku yang panjang ataupun pendek. Tenang saja, karena semua peralatan dan materi yang dipakai berasal dari Jepang, sehingga aman buat Anda, Moms.

4. Her Glam Nail Boutique

Moms bisa mencoba 3D nail art atau acrylic nail extension yang menawan di Her Glam Nail Boutique. Produk nail polish yang digunakan di salon ini berasal dari brand-brand kecantikan ternama seperti OPI dan Inglot. Brand tersebut memberikan hasil yang memuaskan dan tentunya merupakan cat kuku moslem friendly. Nail salon ini berlokasi di beberapa mal, seperti Mall Kelapa Gading 3, Pondok Indah Mall, dan Summarecon Mall Bekasi.

5. N.A.P Professional Nail Spa & Beauty

Moms akan merasa puas karena kuku yang sehat dengan perawatan dari N.A.P Professional Nail Spa & Beauty. Pasalnya, treatment seperti massage hot stone sebagai bentuk nail spa di sini dapat memperlancar peredaran darah dan menghilangkan lelah pada kuku. Selain itu, nail art di salon yang berlokasi di Lippo Mall Kemang ini pun akan memperindah tangan dan kaki Anda.

6. Two Cents

Nail salon satu ini nyatanya menjadi salah satu yang difavoritkan para selebriti Indonesia. Di tempat ini, Moms bisa mendapatkan perawatan kuku yang rapi dan cantik. Nail artist-nya juga sangat terampil dan bisa menghasilkan nail art yang sesuai dengan keinginan Anda. Berbagai treatment lain seperti spa manicure+pedicure dan gel extension bisa Moms dapatkan di Two Cents yang berlokasi di Menteng, Jakarta Pusat.

7. Onnie Studio

Onnie Studio merupakan nail salon milik Julie Taslim, istri dari aktor Joe Taslim. Bagi Anda penggemar japan nail art, nail salon ini jadi tempat yang tepat untuk mendapatkan hasil yang diinginkan. Beragam teknik nail art, mulai dari ombre, watercolor technique, 3D, dan freehand drawing, bisa diperoleh di nail salon yang berlokasi di beberapa tempat, seperti Gandaria City Mall dan Darmawangsa Square, ini.

Itulah beberapa nail salon yang bisa membantu Moms memiliki tampilan kuku yang terawat, sehat, dan cantik, yang membuat Anda makin pede menjalani hari. (M&B/Vonia Lucky/SW/Foto: Freepik, Instagram)