FAMILY & LIFESTYLE

Kendaraan Nyaman untuk Mudik


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Bagi kebanyakan orang Indonesia, tradisi mudik saat lebaran adalah momen yang ditunggu-tunggu. Saat itulah ada kesempatan untuk berkumpul dengan sanak saudara yang tersebar di perantauan, selain tentunya juga sowan dengan orang tua di kampung halaman. Berbagai cara ditempuh demi bisa pulang kampung. Entah itu berdesakkan di angkutan umum atau rela bermacet-macetan sepanjang jalur mudik.

Salah satu kendaraan favorit saat mudik adalah mobil pribadi. Selain bisa mengangkut seluruh anggota keluarga, barang-barang juga bisa disimpan di bagasi mobil. Jika sudah memutuskan untuk mudik menggunakan mobil, jangan lupa keselamatan dan kenyamanan selama perjalanan harus menjadi yang utama.

Awal Juli lalu, Mercedes-Benz Indonesia memperkenalkan Mercedes-Benz GL 400 dan ML 400. Kedua SUV (Sport Utility Vehicle) ini mengutamakan kenyamanan sekaligus kemanan dengan konsep ruang yang lebih besar. GL 400 mampu mengakomodasi hingga 7 penumpang. Dengan ruang kaki yang cukup lega, para penumpang di belakang tetap bisa merasa nyaman. Selain itu, kabin yang luas juga memungkinkan untuk membawa barang lebih banyak.

Dengan berbagai fitur canggih, GL 400 dan ML 400 dilengkapi pula dengan Active Parking Assist untuk mempermudah menemukan tempat parkir. Tempat duduknya pun sangat nyaman untuk perjalanan jauh. Dan karena ini mobil keluarga, kedua tipe Mercedes-Benz ini juga dilengkapi dengan ISOFIX, yaitu standar internasional untuk memasang car seat di kendaraan. Jadi, sudah siap mudik? (DT/dok.Mercedes-Benz)