FAMILY & LIFESTYLE

Rekomendasi Mainan untuk Anak Balita Perempuan


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Bermain sambil belajar tentu lebih seru dengan aneka mainan yang tepat. Bukan cuma tepat, mainan untuk anak juga harus seru dan ia sukai. Begitu banyak jenis permainan yang bisa Anda berikan sesuai dengan usia dan jenis kelaminnya, seperti beberapa rekomendasi mainan untuk anak balita perempuan berikut ini. Kira-kira, jenis mainan apa yang paling disukai putri Anda, Moms?

1. Happyland Cherry Lane Cottage


Rumah-rumahan adalah jenis permainan yang disukai anak perempuan. Mereka bisa berkreasi menata rumah mainannya sambil bermain peran. Happyland Cherry Lane Cottage cocok dan aman dimainkan anak 18 bulan ke atas. Mainan berbentuk rumah dengan atap merah jambu ini juga dilengkapi dengan dua karakter menggemaskan dan 3 hewan peliharaan. Super fun for role play with friends!

Kisaran harga: Rp720.000

Beli di ELC.co.id

2. Scruff a Luvs Babies


Boneka dengan konsep surprise reveal ini terdiri dari 21 karakter yang bisa dikoleksi. Di dalamnya terdapat 3 karakter yang tersembunyi di dalam kandang yang menggemaskan. Si Kecil bisa bermain peran menyembuhkan hewan peliharaan dengan aksesori-aksesori pendukung yang sudah termasuk di dalamnya. Ini cocok banget untuk anak perempuan usia 3 tahun ke atas.

Kisaran harga: Rp100.000

Beli di Orami.co.id

3. IKEA Duktig


Bermain boneka lebih seru dengan aneka bentuk sayuran, buah, atau keranjang belanja lengkap dengan isinya. Mainan seperti ini bisa membantu putri Anda mengembangkan kemampuan motorik dan koordinasi tangan dan matanya. Mainan ini aman dan nyaman, terbuat dari 100 persen poliester dengan serat berongga. Tepat untuk anak usia 3 tahun ke atas.

Kisaran harga: Rp149.000

Beli di IKEA.co.id

4. ELC Unicorn Hoppers


Semua anak suka melompat dengan riang! Semakin menyenangkan jika melompat bebas dengan unicorn, bukan? Mainan yang bisa dinaiki ini seru dan menarik banget untuk anak perempuan di atas 1 tahun dengan berat maksimal 25 kilogram. Mainan ini juga cocok untuk bermain di alam terbuka sambil memperkuat motorik anak.

Kisaran harga: Rp379.000

Beli di ELC.co.id

5. Play-Doh Delightful Donuts


Ajak anak menciptakan aneka donat mainan menggunakan Play-Doh Delightful Donuts. Sambil bermain, anak bisa mengenal warna, bentuk, tekstur, sambil meningkatkan kemampuannya untuk berkomunikasi, bersosial, dan berimajinasi. Seru dan aman untuk anak usia 3 tahun ke atas.

Kisaran harga: Rp143.000

Beli di Ruparupa.com

6. IKEA Mula


Mainan kayu tidak pernah ketinggalan zaman! Mainan untuk mengembangkan keahlian motorik dan pola berpikir logis ini cocok banget untuk anak 12 bulan ke atas. Terbuat dari kayu beech dan pewarna akrilik bening, semuanya dijamin aman dan tahan lama. Setiap bagiannya telah diuji dengan baik, tidak mudah rusak walau sering dilempar, dibanting, dan digigit.

Kisaran harga: Rp149.000

Beli di IKEA.co.id

(Tiffany/SW/Dok. Freepik, ELC, IKEA, Toys Kingdom)