FAMILY & LIFESTYLE

5 Rekomendasi Sport Bra untuk Olahraga Nyaman Maksimal


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Berolahraga adalah salah satu cara utama untuk menjaga tubuh tetap bugar dan sehat. Bagi perempuan, ada berbagai hal yang perlu diperhatikan agar olahraga dapat berdampak maksimal dan terasa nyaman, salah satu yang terpenting adalah menggunakan sport bra.

Walau mungkin sering tidak benar-benar dipedulikan, penggunaan sport bra saat berolahraga merupakan hal yang sangat penting, terlebih lagi bila jenis olahraga yang Anda lakukan memiliki intensitas tinggi, Moms.

Sport bra mampu membantu menyokong struktur dan pergerakan payudara saat berolahraga, sehingga menghindari payudara terasa sakit saat berolahraga dan menjaganya agar tidak cepat kendur. Sport bra juga dapat menjaga payudara tetap di tempatnya sehingga olahraga terasa lebih nyaman. Selain itu, menggunakan sport bra juga bisa menghindari sakit punggung dan pundak setelah berolahraga.

Memahami pentingnya penggunaan sport bra saat berolahraga, M&B sudah merangkum beberapa rekomendasi sport bra yang bisa Anda pilih. Simak daftarnya berikut, Moms!

1. Adidas All Me 3-Stripes Sports Bra


Dengan desain yang simpel dan fitur light support, sport bra bikinan Adidas ini dapat menemani momen olahraga intensitas ringan Anda menjadi lebih nyaman. Bahan poliester kombinasi yang tidak transparan, ringan, dan mudah melar akan memastikan momen olahraga Anda makin optimal. Terlebih lagi sport bra ini memiliki fitur moisture-absorbing AEROREADY untuk menyerap keringat dengan maksimal (harga Rp480.000).

2. Puma Run/Train Get Fast Bra


Sempurna untuk olahraga intensitas tinggi, sport bra ini mampu menopang payudara Anda dengan maksimal saat berolahraga. Tak perlu khawatir olahraga kegerahan karena bantalan payudara dirancang berpori-pori dan dikombinasikan dengan kain mesh sebagai jalur udara. Didesain khusus untuk olahraga berat, terdapat kaitan belakang yang bisa disesuaikan demi kenyamanan optimal (harga Rp759.000).

3. Nike AS Women's Nike Alpha UltraBreathe High-Support Sports Bra


Bila Moms senang melakukan olahraga intensitas tinggi, seperti HIIT atau Pound Fit, maka sport bra ini dapat menjadi pilihan yang tepat. Desainnya high support ditujukan khusus untuk olahraga berat dengan pengait belakang dan tali bra yang bisa disesuaikan dengan kenyamanan Anda. Dukungan teknologi Dri-FIT sehingga tubuh tetap kering dan nyaman saat berolahraga (harga Rp869.000).

4. Luludi Sport Bra LB61001


Sport bra berkualitas tak melulu berharga mahal, karena sport bra keluaran Luludi ini juga dapat optimal menjaga kenyamanan Anda saat berolahraga dengan harga yang lebih terjangkau. Desain yang dikhususkan low impact dapat tepat mendampingi momen olahraga ringan Anda. Bagian samping dan strap yang lebar dapat memberikan support maksimal saat bergerak, dan bagian berdesain tinggi untuk coverage payudara yang menyeluruh (harga Rp230.000).

5. Corenation Active Premium Trinity Bra


Kualitas sport bra produksi merek pakaian olahraga lokal ini juga tak kalah bagus lho, Moms. Dengan fitur 4-way stretch, sport bra ini mampu menjaga payudara tanpa terlalu mengekang pergerakan Anda, cocok untuk olahraga intensitas rendah dan medium. Bahannya juga didesain khusus agar tubuh dapat tetap kering dan anti bakteri. Tak hanya itu, sport bra ini juga mampu melindungi Anda dari sinar UV matahari lho, Moms! (harga Rp329.000)

(Gabriela Agmassini/SW/Dok. Freepik, Next Ireland, Nike, Zalora, Wacoal, Tokopedia)