Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Hampir semua bayi menyukai kehangatan dan kontak fisik yang dekat dengan orangtua mereka. Karena itu, Anda pun berpikir, ketika rewel bayi Anda akan senang bila ditenangkan dengan dipeluk, dibelai, serta digendong. Kendati demikian, ada beberapa bayi yang ternyata tidak suka ditenangkan dengan cara itu. Mereka menunjukkan penolakan, seperti tidak mau merebahkan kepala di pundak Anda atau menolak melingkarkan kaki di bawah lengan Anda. Usaha orangtua untuk memeluk atau menggendong malah membuat mereka akan semakin rewel. Semakin banyak orang dewasa yang mencoba menenangkannya, protes Sang Bayi pun bertambah kencang.
Penelope Leach, psikolog anak asal Inggris, menyebutkan bahwa para bayi dengan kondisi ini biasanya lebih memilih kontak mata dan diajak bicara daripada dipeluk atau digendong. Ketika bayi Anda berusaha untuk menghindari pelukan Anda, jangan bingung serta merasa sedih dengan berpikir ia tidak menyukai Anda. Anda bukanlah penyebabnya, tetapi memang ia memiliki kebiasaan yang berbeda dengan bayi lain. Cobalah untuk menaruhnya di tempat tidur atau di karpet lalu dekatkanlah wajah Anda supaya ia bisa menatap raut wajah Anda dalam-dalam saat berbicara kepadanya.
Dilansir melalui Babycenter, bayi-bayi yang memiliki perilaku ini memang lebih suka memperhatikan wajah seseorang. Mereka menikmati waktu mereka saat berhadapan dengan orang lain serta suka menanggapi ucapan yang ditujukan kepada mereka. Meski begitu, jika bayi Anda tipe yang tidak suka dipeluk saat ditenangkan, bukan berarti ia benar-benar tidak suka dipeluk. Peluk dan gendonglah ia saat suasana hatinya sedang senang, serta jangan lupa mengajaknya bicara. (Sagar/DMO/Dok. M&B)