TOODLER

Biasakan Anak Tidur di Ranjangnya


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Bila ranjang bayi yang biasa Si Kecil gunakan untuk tidur sudah tidak sesuai dengan ukuran tubuh dan ruang geraknya, mungkin sudah waktunya Anda memindahkan ia tidur di ranjangnya sendiri. Awalnya, ia mungkin menolak karena tidak terbiasa. Tetapi seiring waktu, ia pun akan mencintai tempat tidurnya dan tidur dengan nyenyak. Seperti dilansir melalui Mother & Baby Australia, ada 3 tips yang bisa Anda terapkan untuk membiasakan Si Kecil tidur di ranjangnya sendiri.

1. Pelan-pelan
Semuanya memang butuh proses. Untuk membuat ia terbiasa tidur di ranjang barunya sendiri, berikan seprai yang berbahan katun dengan warna favoritnya supaya ia merasa betah tidur di sana.

2. Ciptakan kenyamanan
Anda bisa menaruh boneka-boneka kesukaannya dan selimuti Si Kecil dengan selimut dari ranjang bayinya dahulu supaya ia merasa tidak terlalu asing dengan ranjang barunya.

3. Perhatikan keamanan
Periksa kaki-kaki tempat tidur sebelum digunakan Si Kecil untuk mengurangi risiko tempat tidur tumbang. Selain itu, Anda bisa melapisi siku-siku tempat tidur yang terasa keras agar tetap aman bila anggota tubuhnya ada yang terbentur. Anda pun tidak perlu khawatir lagi saat ia turun dari tempat tidurnya, tidak seperti saat ia mencoba memanjat keluar dari ranjang bayi. (Sagar/DMO/Dok. M&B)