Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Tahukah Anda? Senam Kegel diperkenalkan pertama kali oleh Dr. Arnold Kegel pada 1948, untuk menguatkan otot-otot dasar panggul bagi pria dan wanita. Otot-otot panggul erat kaitannya dengan kesehatan organ, seperti saluran kemih, saluran pencernaan, dan reproduksi. Namun, senam kegel kini lebih banyak dikenal sebagai senam untuk meningkatkan kualitas kehidupan seksual, baik wanita maupun pria. Kegel diklaim dapat meningkatkan kinerja otot pubococcygeus atau otot PC— otot yang digunakan saat buang air kecil dan bisa dilakukan dengan mengaktifkan kontraksii aliran urine atau menghentikan alirannya di tengah jalan.
Bagi wanita, latihan Kegel bermanfaat untuk meningkatkan otot-otot panggul dan vagina yang berguna untuk mencegah pergeseran tulang panggul pasca-persalinan. Sementara untuk pria, jenis senam ini dapat meningkatkan kemampuan ereksi yang tahan lama dan meningkatkan performa seksual hingga mencapai orgasme.
Bagi Anda para pria yang ingin melakukan latihan Kegel, carilah titik kontraksi otot pinggul yang digunakan untuk mengontrol buang air kecil. Bila Anda sudah menemukannya, tahanlah kontraksi selama mungkin dan lepaskan. Ulangi kembali cara yang sama untuk beberapa saat. Anda bisa melakukan kontraksi otot panggul tersebut dengan menghitung sampai lima, kemudian lepaskan. Untuk melakukan latihan ini, Anda bisa melakukannya 3 kali dalam sehari. (Gita/DMO/Dok. Freedigitalphotos)