FAMILY & LIFESTYLE

Karnaval Seru untuk Dukung Para Moms Secara Emosional


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Moms, sebagai ibu baru, tentu menyenangkan untuk memiliki sahabat-sahabat yang juga merupakan ibu baru. Apalagi, jika Si Kecil semuanya lahir di bulan dan tahun yang sama, ya. Bercerita dan berbagi seputar perkembangan Si Kecil rasanya pasti lebih pas dan menyenangkan.

Inilah yang dirasakan para Moms yang berada di bawah naungan komunitas bernama Birthday Club September 2018 (BC September.18). Memiliki anak-anak yang semuanya lahir bulan September 2018, para Moms di sini membentuk sebuah komunitas untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan dalam menjalankan peran sebagai ibu, terutama yang berkaitan dengan tumbuh kembang anak, kesehatan, dan pendidikan. Tak hanya itu, bahkan mereka juga membicarakan soal hobi dan bisnis melalui group Whatsapp dan Instagram @bcseptember.18.

Dan pada hari Minggu, 6 Oktober 2019 lalu, sekitar 78 orang Moms anggota BC September.18 ini berkumpul di RSU Bunda Menteng, Jakarta Pusat, dengan mengenakan busana dengan dress code bernuansa space dan carnival berwarna peach dan navy blue untuk merayakan ulang tahun pertama mereka. Tak hanya sekadar tiup lilin dan bersenang-senang dengan aneka games, acara bertema "Spaceteamber Carnaval" ini juga menghadirkan acara edukatif seperti mini talk show bersama dr. Melanie Yudiana Iskandar yang membahas mengenai nutrisi dan stimulasi tepat untuk tumbuh kembang anak optimal, fashion show, serta playground dan sensory class untuk Si Kecil.


Ketua panitia acara, Syafrillia Rahma Putri, mengatakan bahwa komunitas ini memiliki visi untuk memberikan dukungan emosional bagi ibu dalam membentuk generasi yang sehat, cerdas, mulia, dan bermanfaat. Syafira pun sangat senang dan bersyukur karena para Moms yang datang hari ini cukup banyak dan berasal dari sejumlah kota. "Di antaranya dari Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta, Medan, dan Kalimantan," tambahnya.

Risyha Alla, divisi sponsor pun ikut mengucapkan rasa syukur dan terima kasihnya untuk kepada para pihak yang mendukung acara ini. "Di mana total sponsor adalah lebih dari 85 sponsor. Dan kami mengharapkan agar para peserta dapat memberikan feedback yang baik kepada seluruh sponsor tanpa terkecuali," tuturnya.


Sukses selalu ya, untuk BC September.18! Semoga bisa selalu menjadi wadah untuk para Moms berbagi dan bercerita soal Si Kecil, ya. (Nanda Djohan/SW/Dok. BC September.18)