FAMILY & LIFESTYLE

Lemak di Perut Hilang Berkat Makanan Berikut Ini, Moms


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Lemak! Mendengar kata yang satu ini pasti membuat Moms senewen. Biasanya para wanita memang lebih khawatir dengan adanya timbunan lemak di tubuh karena bisa mengganggu penampilan, khususnya di bagian perut.

Olahraga menjadi opsi terbaik apabila Anda ingin menghilangkan lemak di bagian perut. Akan tetapi, efek olahraga tidak akan optimal apabila Anda tidak mengubah pola makan, Moms.

Banyak cara dilakukan guna mengurangi lemak di perut. Selain berolahraga, mengonsumsi makanan yang tepat juga dianjurkan untuk menghilangkan timbunan lemak di perut. Berikut beberapa jenis makanan yang mampu membakar lemak di perut Anda.


Yoghurt

Yoghurt mengandung bakteri baik yang dapat membuang racun dalam perut dan membuat penyerapan nutrisi makanan lebih sempurna. Dengan kemampuan mempercepat metabolisme, yoghurt juga menduduki tempat tertinggi untuk golongan makanan yang mampu membakar lemak, Moms.


Sayuran Hijau

Saat mengonsumsi salad sayuran hijau, Anda akan merasa lebih cepat kenyang sehingga tidak tergoda untuk makan berlebihan. Kondisi itu pula yang membuat salad dapat membakar timbunan lemak di perut dengan cepat. Oh ya, sayuran hijau seperti bayam, kangkung, dan brokoli mengandung vitamin, mineral, serta serat makanan. Kandungan kalori mereka juga lebih rendah daripada buah. Sayuran ini dapat membantu mengurangi lemak di perut dan memperbaiki pencernaan. Jangan lupa, sayuran hijau juga memiliki fungsi untuk membersihkan usus besar.


Telur

Menurut para ahli, mengonsumsi telur rebus saat sarapan dapat menurunkan berat badan dengan cepat. Hal itu disebabkan karena kandungan vitamin B12 dan protein di dalamnya mampu meningkatkan sistem metabolisme di dalam tubuh.


Kacang-Kacangan

Beberapa jenis kacang seperti walnut, almond, kacang mede, dan kacang tanah, ternyata mampu membakar timbunan lemak di perut. Namun Anda tidak boleh mengonsumsinya terlalu banyak karena dapat meningkatkan kolesterol.


Oatmeal

Oatmeal dapat dikonsumsi sebagai menu sarapan, makan siang, dan juga makan malam. Makanan ini akan membantu kelenjar tiroid memproduksi hormon yang mampu menghancurkan lemak di perut.


Tomat

Selain rasanya yang enak, tomat juga mengandung antioksidan yang baik bagi tubuh. Tomat mengurangi penampungan air di dalam tubuh, juga membantu memproduksi leptin yang berfungsi mengatur nafsu makan dan metabolisme tubuh.


Pepaya

Pepaya adalah salah satu pencahar alami yang aman tanpa efek samping. Buah ini mengandung enzim papain, yang membantu memecah makanan lebih cepat sehingga lebih mudah dicerna. Selain berkhasiat mengecilkan perut, pepaya juga mampu mencegah perut kembung apabila Moms mengonsumsi buah ini sebelum makan besar.


Jamur

Mengonsumsi jamur mencegah kita sering mengemil, karena memiliki sifat mengenyangkan dalam waktu lama. Dengan begitu, nafsu untuk mengemil pun berkurang. Serat yang terkandung di dalam jamur juga baik untuk sistem pencernaan di usus. Jadi jangan lupa untuk menambahkan jamur dalam menu makanan harian Anda.


Pisang

Moms mungkin pernah mendengar anggapan bahwa pisang adalah jenis buah-buahan yang tidak baik untuk diet. Akan tetapi faktanya, pisang kaya dengan kandungan potasium yang membantu mengurangi tampungan cairan di dalam tubuh. Selain itu, pisang juga kaya serat yang bisa membuat Anda merasa kenyang lebih lama sehingga mengurangi kebiasaan ngemil yang kerap menjadi pemicu kegemukan dan munculnya timbunan lemak di perut.


Ikan

Ikan merupakan sumber protein dan asam lemak omega-3 yang hebat. Asam lemak mampu mengurangi peradangan di tubuh dan meningkatkan metabolisme. Semakin rendah peradangan, semakin rendah kemungkinan kenaikan berat badan seseorang. (M&B/Wieta Rachmatia/SW/Dok. Freepik)