Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Hari Natal telah tiba, saatnya menyambut kelahiran Yesus dengan menyanyikan lagu-lagu yang membuat hangat suasana. Dan umumnya, lagu Natal bisa membawa keceriaan dan kebahagiaan di dalam keluarga. Namun, ada juga lagu-lagu Natal yang memiliki melodi sendu saat didengarkan.
Terdapat lagu berjudul Billy's Christmas Wish dari Red Sovine, tentang sosok anak yang sakit dan tidak punya rumah ingin mencari kedamaian dari Santa Claus. Atau cerita lain mengenai seorang anak yang bersusah payah untuk membelikan hadiah kepada ibunya yang sekarat, yang berjudul Christmas Shoes dari New Song.
Beragam lagu tersebut juga rasanya membuat hati yang mendengarnya menjadi sendu. Tetapi, sebuah penelitian menunjukkan bahwa pada dasarnya rasa sedih membuat seseorang merasa lebih baik. Alasannya, karena lagu sedih dapat memicu percikan perasaan positif dalam diri seseorang.
"Jika Anda adalah tipe orang yang selalu mendengarkan musik sedih saat perayaan, kemungkinan besar Anda adalah orang yang memiliki empati dan orang yang mendapat keuntungan secara psikis lewat kesedihan, seperti perasaan empati dan mood yang lebih terjaga," ujar Matthew Sachs, mahasiswa Southern California University, AS, dan penulis penelitian tersebut, seperti dikutip dari Daily Mail.
Ia pun menambahkan bahwa kesenangan yang menjadi salah satu unsur dalam musik sedih adalah paradox tragedy. Artinya, manusia berkontradiksi antara menghilangkan seluruh perasaan sedih, dan masih tetap bisa menikmatinya dalam konteks estetika.
Para ahli lainnya juga menunjukkan bahwa mendengarkan lagu sendu dapat membuat seseorang menguraikan kesedihan yang dilihat dan dirasakan. Mungkin, lagu-lagu sendu ini bisa menjadi referensi untuk bisa semakin mendekatkan Anda dan keluarga di Natal kali ini ya, Moms! (Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik)