BABY

Moms, Yuk Abadikan Momen Penting Anak


Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond


Kelahiran buah hati selalu menjadi pengalaman yang sangat istimewa bagi seluruh orang tua. Pun begitu ketika Si Kecil tumbuh menjadi anak yang lucu, lincah, dan menggemaskan. Semua momen tumbuh kembangnya tentu tidak akan Anda biarkan lewat begitu saja.

Karena itu, Moms perlu mengabadikan momen-momen spesial Si Kecil. Pendokumentasian foto-foto anak, sejak ia ada dalam kandungan hingga ia besar nanti sangat perlu, baik bagi Anda sebagai orang tua agar bisa mengingat dan mengenangnya kembali, maupun bagi anak agar ia bisa melihat bagaimana masa-masa kecilnya dulu.

Hal ini juga dilakukan oleh Caca Tengker. Adik dari aktris Nagita Slavina tersebut belum lama ini melahirkan anak pertamanya. Nah, kemarin (4/11), di usianya 1 minggu, bayi perempuan cantik bernama Ansara ini diambil fotonya dan diunggah oleh Caca lewat akun instagramnya, @cacatengker. Si mungil Ansara tampak imut menggemaskan dengan dress putih simpel dan floral head piece serta dilengkapi kaus kaki putih.

Moms juga sebaiknya melakukan hal yang sama, karena sayang rasanya bila momen penting perkembangan anak tidak terdokumentasi. Apa saja yang sebaiknya didokumentasikan? Ini beberapa di antara momen tumbuh kembang Si Kecil yang perlu Anda abadikan, Moms.

• Foto hasil USG dari rumah sakit yang menggambarkan bagaimana rupa Si Kecil saat ia masih janin dalam kandungan.

• Momen kondisi kehamilan Anda saat berusia 7 bulan. Moms bisa jelaskan bahwa Si Kecil di dalam perut Anda kini sudah bertambah besar

• Momen menjelang persalinan yang menjelaskan bahwa Si Kecil sebentar lagi akan lahir ke dunia.

• Foto bayi mungil Anda sesaat setelah ia dilahirkan.

• Momen saat ia berusia 1 minggu, 1 bulan, 3 bulan, dan seterusnya yang menggambarkan perkembangan Si Kecil

• Momen-momen penting, misalnya saat Si Kecil menyusu, tersenyum saat bermain dengan Anda, pertama kali makan MPASI, pertama kali berdiri, berjalan, serta momen-momen penting Si Kecil lainnya dalam kehidupannya.

• Momen ulang tahunnya yang pertama, kedua, ketiga dan seterusnya.

• Momen saat ia bersama dengan kedua orang tuanya, kakek neneknya, kakak adiknya, dan kerabat keluarga Anda lainnya.

Semua momen-momen penting yang didokumentasikan dalam bentuk foto tersebut akan bisa bercerita banyak dan membangkitkan kembali kenangan indah Anda dan Si Kecil saat melihatnya kembali nanti.

Selain itu, Moms juga bisa merekam dan mendokumentasikan lewat video sejumlah momen penting lainnya, seperti saat ia makan, mengucapkan kata, merangkak, berdiri, dan berjalan pertama kali.

Yang penting untuk Anda perhatikan juga, saat berusaha mengabadikan momen-momen tersebut, Anda sebaiknya membuat Si Kecil nyaman dengan apa pun yang sedang ia lakukan. Jika Si Kecil sudah balita, Anda bisa memintanya bergaya saat difoto, Moms!

Nah, selamat mengabadikan momen-momen penting Si Kecil penuh kenangan, Moms! (Susanto Wibowo/Dok. Instagram @cacatengker)