Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram @motherandbeyond_id dan Youtube Mother & Beyond
Salah satu cara untuk mengabadikan masa-masa kehamilan adalah dengan melakukan foto kehamilan (maternity shoot). Namun terkadang Moms enggan untuk melakukan maternity shoot tersebut karena merasa repot dengan segala keribetan dan usaha yang harus dijalani untuk membuatnya.
Hal tersebut juga dialami oleh Sharena Gunawan. Aktris yang tengah hamil sembilan bulan tersebut mengaku malas menjalani serangkaian maternity shoot pada kehamilan keduanya kali ini. Keribetan yang mesti dilakukan ketika menjalani pemotretan menjadi alasan dirinya merasa malas. Padahal, sang suami, Ryan Delon, sangat ingin mengabadikan momen kehamilan Sharena yang kedua ini.
Meskipun begitu, Ryan tidak kehilangan akal untuk mengatasi masalah ini. Ia tetap bisa mengabadikan momen kehamilan istrinya dengan membuat home maternity natural shoot. Caranya, berbekal peralatan sendiri dan kemampuan memotret yang mumpuni, Ryan memotret sang istri secara candid saat di rumah. Maka jadilah Sharena yang sebenarnya enggan foto saat hamil tetap terabadikan oleh Ryan. Hasilnya pun terlihat sangat bagus dan mendapat pujian dari banyak netizen yang kagum melihatnya.
A post shared by Sharena Delon (@mrssharena) on
Moms pun bisa meniru apa yang dilakukan oleh Sharena dan Ryan Delon ini. Tidak perlu jauh-jauh ke studio foto dan menyewa fotografer mahal untuk maternity shoot Anda. Moms dan suami juga bisa melakukannya di rumah. Ini tips dan triknya.
1. Untuk melakukan maternity shoot, idealnya adalah saat kehamilan Anda berusia 7 bulan.
2. Pilih lokasi rumah yang nyaman, misalnya di kamar atau sofa di ruang tamu. Lakukan sesi foto di siang hari supaya Anda tidak butuh lampu tambahan (flash).
3. Jika ingin membuat kesan foto studio, Anda tinggal siapkan kain atau wallpaper putih atau warna lainnya, dan pajang di salah satu sudut rumah.
4. Moms bisa memilih busana sesuai tema foto yang diinginkan, namun dengan tetap memerhatikan pemilihan busana yang nyaman dan dapat memperlihatkan bentuk perut Anda yang sempurna.
5. Hindari terlalu banyak elemen atau properti dalam setiap sesi, supaya hasil foto simpel namun tetap indah. Jika perlu, ajak juga suami untuk berfoto bersama. (Susanto Wibowo/Dok. Freepik, instagram @mrssharena)